Menlu IEA Taliban Afghanistan Terima Kunjungan Delegasi Kyrgyzstan

Menlu pemerintahan IEA Taliban Amir Khan Muttaqi menerima kunjungan delegasi Kyrgyzstan yang dipimpin oleh Talat Beg.

Dalam kunjungan tersebut kedua belah pihak berjanji akan meningkatkan hubungan biletaral kedua negara.

Walau Kyrgyzstan tidak berbatasan langsung dengan Afghanistan namun sejumlah pedesaan di pegunungan Pamir seperti Andemin di Vakhon, Badakhsan merupakan perkampungan warga pengembala dari Kyrgyz sejak abad ke-16. (Lihat video)


Fenomena ini juga mirip di Tiongkok yang juga memiliki sebuah kecamatan yang warganya orang Kyrgyzs bernama Kizilsu Kyrgyz Autonomous Prefecture di Provinsi Xinjiang.

Sebagai negara bekas Uni Soviet, Kyrgyzstan mempunyai hubungan dengan Afghanistan khususnya saat pendudukan Komunis. 

Kekalahan Soviet di Afghanistan sedikit banyak ikut pengaruhi keruntuhan negara adindaya tersebut dan berujung pada merdekanya negara-negara Asia Tengah.

Di abad ke-9, orang-orang Kyrgyzs juga memerdekakan diri dari kekuasaan Uighur yang kini dicaplok Tiongkok.

Sempat berada di bawah kekuasaan Uzbek hingga akhirnya menjadi bagian dari Rusia dan merdeka.


Posting Komentar

0 Komentar