Dia menegaskan bahwa ending dari kisruh tersebut adalah kemenangan bangsa Palestina tanpa menyebut peran Hamas dan Ismail Haniyyeh di dalamnya.
Mohammed Dahlan adalah eks pengurus DPW Fatah di Gaza dan menjadi saingan politik Ismail Haniyye sebelum akhirnya menjabat posisi Menkopolhukam di kabinet Palestina.
Kini dia sudah mendirikan parpol sendiri dan berencana untuk ikut pemilu. Namun pencalonannya sebagai capres belum disetujui karena diduga pernah terlibat kasus korupsi. Pemilu Palestina sendiri masih diundur sampai tenggat waktu yang belum ditentukan.
Sementara itu Kepala Biro Politik Hamas yang juga mantan PM Palestina Ismail Haniyyeh terus eksis di media sosial menyuarakan pikirannya.
Belakangan dia memposting tekad warga Gaza untuk membangun kembali rumah dan apartemen yang menjadi target pembantaian Israel.
0 Komentar