Rejim Akhirnya Buka Blokade Perbatasan dengan Pemerintahan SDC/AANES

Rejim Bashar Al Assad akhirnya mengakhiri blokade perbatasan ke wilayah-wilayah yang berada dalam pemerintahan SDC/AANES.

Pembukaan ini dimukai setelah kedua belah pihak berhasil menyepakati bahwa pemerintahan yang dibentuk SDF Kurdi itu akan mengalokasikan 200 truk minyak mentah untuk rejim setiap hari.

Selama ini SDF/SDC mengekspor minyak ke pasar dunia melalui Kurdistan Irak yang dianggap Damaskus sebagai pencurian minyak.

Rejim juga akan memperbolehkan AANES mengekspor komoditasnya ke wilayah Assad dengan pajak 30 persen dari nilai barang yang dibawa sebuah truk.

Kedua belah pihak juga sepakat mengenakan pajak 3 dollar AS bagi siapa saja yang melintasi perbatasan kedua negara.

Kesepakatan ini diperkirakan akan membuat kecewa AS yang selama ini memang menginginkan rejim Bashar Al Assad terisolasi.

Namun, Rusia dilaporkan menekan pemerintahan SDC/AANES untuk meneeima syarat dari rejim terutama soal jatah minyak.

Posting Komentar

0 Komentar