Pertemuan Masoud Barzani dan Presiden Suriah SNC Nasr Al Hariri Guncang Politik Kurdistan

Presiden SNC Suriah Nasr Al Hariri melakukan kunjungan ke Kurdistan Irak baru-baru ini dan bertemu dengan Ketum Partai KDP Masoid Barzani yang pernah menjadi Presiden Otonomi Khusus Kurdistan Irak tersebut.

Pertemuan ini terjadi saat koalisi partai KDP yang berkuasa mulai digoyang oleh PKK, partai Kurdi yang berpusat di Turki.

PKK masuk dalam daftar teroris di Turki dan Eropa sehingga memindahkan pusat perjuangan mereka di wilayah Kurdistan Irak dan cabangnya YPG kini menjadi kelompok dominan di SDF militer SDC yang berkuasa di Timur Suriah yang menjadi kompetitor SNC.

Partai ENKS yang menjadi anggota di pemerintahan SNC Suriah merupakan cabang KDP yang juga mempunyai unit paramiliter Peshmerga Suriah meniru Peshmerga Irak yang dulu pernah ikut bebaskan Kobane dari genggaman ISIS.

Sayap politik YPG yakni PYD juga menjadi partai penguasa di SDC yang uniknya ENKS juga menjadi bagiannya dengan kursi minoritas.

Pertemuan Masoud Barzani ini sempat membuat dialog PYD-ENKS terganggu. Dialog yang disebut antara Kurdi-Kurdi itu digunakan PYD untuk merangkul ENKS dan menjauhi SNC dan sebaliknya digunakan ENKS untuk menyerap aspirasi PYD dan Kurdi Suriah untuk disuarakan di SNC.



Posting Komentar

0 Komentar