BinDawood Jaringan Supermarket Sukses IPO di Bursa Arab Saudi

BinDawood Arab Saudi sukses melampaui target IPO-nya yang memungkinkan untuk ekspansi lini bisnisnya.

Group usaha yang bermula adalah sebuah toko souvernir haji di Mekkah dan Jeddah ini sudah mulai mengembangkan usaha di Bahrain dan negara-negara teluk.

Saat ini BinDawood dipimpin oleh pengusaha berusia 37 tahun dan menjadi ikon sukses anak muda Arab Saudi dalam berbisnis.

Di negara Arab Saudi, tidak mudah bagi warga non keluarga kerajaan untuk memiliki bisnis dalam skala besar.

Mereka yang memiliki bisnis besar seperti Bin Laden juga orang dekat kerajaan dan menjado sub-kontraktor usahanya pada ahli kerajaan.

Kuat dugaan kesuksesan BinDawood berbisnis berkart kerja sama dengan pengusaha India. Perusahaan ini juga pemilik sebagian saham Danube perusahaan internasional dari Mumbai.

Bukan rahasia lagi, dulunya sebelum terbuka saat ini, sulit bagi investor asing membuka usaha di Arab Saudi.

Sehingga banyak pengusaha India dan Pakistan menggunakan nama warga Arab Saudi untuk berbisnis.

Jik pengusaha asing itu untung, maka warg Saudinya juga kebagian untungnya.

Cara itu juga dilakukan Uni Emirat Arab khususnya Dubai. Namun sekarang generasi muda Dubai sudah lebih dari matang untuk menjadi pengusaha besar.

Posting Komentar

0 Komentar